Kasus Organisasi Militer Anti-Soviet Trotskyis
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Kasus Organisasi Militer Anti-Soviet Trotskyis (bahasa Rusia: дело троцкистской антисоветской военной организации/дело антисоветской троцкистской военной организации) adalah pengadilan sejumlah komandan Tentara Merah. Peristiwa ini juga dikenal sebagai Kasus Militer (bahasa Rusia: дело военных) dan Kasus Tukhachevsky. Sepanjang pengadilan juga dikenal sebagai Konspirasi Militer-Fasis (bahasa Rusia: военно-фашистский заговор), Organisasi Militer Trotskyis dan Konspirasi Kontra-Revolusi dalam Tentara Merah.
Kasus Militer adalah pengadilan rahasia, berbeda dengan Pengadilan Moskwa. Namun, secara tradisional kasus tersebut dianggap sama untuk terdakwa, dan juga dianggap sebagi salah satu pengadilan kunci selama Pembersihan Besar-Besaran. Marsekal Mikhail Tukhachevsky dan perwira militer senior lainnya: Iona Yakir, Ieronim Uborevich, Robert Eideman, August Kork, Vitovt Putna, Boris Feldman dan Vitaly Primakov (juga Yan Borisovich Gamarnik, yang sudah bunuh diri sebelum penyelidikan dimulai) didakwa atas konspirasi anti-Soviet, dan divonis hukuman mati; eksekusi tersebut dilaksanakan pada malam hari tanggal 11 Juni menjelang masuk 12 Juni 1937, segera setelah keputusan Cabang Khusus Pengadilan Tinggi Uni Soviet (bahasa Rusia:специальное судебное присутствие). Pengadilan tersebut diketuai oleh Vasily Ulrikh dan terdiri atas Mars. Vasily Konstantinovich Blyukher, Semyon Budyonny dan Jend. Yakov Alksnis, Boris Shaposhnikov, Ivan Belov, Pavel Dibenko dan Nikolai Kashirin. Hanya Budyonny dan Shaposhinkov yang berhasil melewati masa Pembersihan Besar-besaran.
Pengadilan ini mengawali Pembersihan Besar-besaran di tubuh Tentara Merah. Pada bulan September 1938, Komisaris Rakyat Urusan Pertahanan, Kliment Voroshilov, melaporkan total 37.761 perwira dan komisaris dipecat dari Tentara Merah. 10.868 lainnya ditahan dan 7.211 lainnya didakwa atas tuduhan kejahatan anti-Soviet.
SUMBER : http://id.wikipedia.org/wiki/Kasus_Organisasi_Militer_Anti-Soviet_Trotskyis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar